Thursday, March 28, 2024
spot_img

Lima Pelari ‘Run To Care’ Dedikasikan 250 KM untuk Anak Aceh

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Lima pelari Run To Care yang mengusung tagline #AnakAcehHebat memulai langkah lari misi kemanusiaan bagi 250 anak Aceh dari Meulaboh, Senin (18/11). Kelimanya akan berlari menyelesaikan jarak 250 kilometer hingga ke SOS Children’s Village Banda Aceh di Lamreung, Aceh Besar.

Sumanda Tondang, Fund Development and Communication Director SOS Children’s Villages Indonesia, mengatakan memori perjuangan anak Aceh, menggerakkan kaki lima pelari Run To Care untuk lakukan misi kemanusiaan. Mereka masing-masingnya Nicky Hogan (Book Author, Charity Runner), Carla Felany (Charity Runner), Gatot Sudariyono (Charity Runner), Vonny Anggraini (Actor, Charity Runner), dan Beny Syaaf Jafar (Charity Runner) akan memulai perjuangan menyelesaikan jarak 250 KM dari Meulaboh menuju Banda Aceh.

“Seluruh persiapan telah dilakukan untuk perhelatan ini. Didukung berbagai pihak dan masyarakat Aceh, kami yakin bahwa misi kemanusiaan ini akan berjalan lancar dan didukung semesta untuk membantu 250 anak di dalam pengasuhan SOS Children’s Villages menjadi #AnakAcehHebat,” ujar Sumanda yang hadir melepas garis start bersama Bupati Aceh Barat, Senin (18/11).

Sumanda menjelaskan, aksi lima pelari Run To Care dimulai pada Senin (18/11) dari SOS Children’s Village Meulaboh di Mauriam Lapang Aceh Barat pada pukul 07.00 WIB. Terbagi dalam empat etape yang ditempuh selama empat hari dengan jarak 65 kilometer dalam setiap etape oleh kelima pelari.

Kelima pelari Run To Care, kata Sumanda, mengulik kembali kenangan tsunami, rute lari pada hari pertama dan kedua akan melalui Kota Meulaboh, Samatiga, Krueng Sabee, Kuala Bakong, dan disambut oleh Bupati Aceh Jaya pada etape kedua. “Keindahan pemandangan menjadi semangat bagi para pelari di etape ketiga menuju finish dengan melintas Sampoiniet, Gunung Geurutee, Blang Mee, Gunung Kulu, Leupeung, Lhoknga, pesisir pantai Ulee Lheue, beberapa monumen peringatan tsunami dan berakhir di SOS Children’s Village Banda Aceh di Lamreung Aceh Besar,” sebutnya.

Ia menambahkan, mengusung tagline #AnakAcehHebat, kelima pelari akan menyelesaikan rute lari sekaligus sebagai aksi penggalangan dana yang telah dilakukan melalui crowdfunding. “Dimulai 25 September lalu hingga 25 November 2019 mendatang, publik dapat ikut berdonasi melalui website runtocare.com/aceh yang akan wujudkan biaya pengasuhan, pendidikan dan kesehatan bagi 250 anak di Aceh dan Meulaboh,” kata Sumanda.

SOS Children’s Villages Indonesia, lembaga nonpemerintah yang fokus kepada pengasuhan anak berbasis keluarga, merupakan lembaga yang hingga kini bekerja bagi anak dan keluarga di Aceh. Setahun pascabencana, dua desa anak didirikan di Lamreung, Aceh Besar dan Meulaboh yang menjadi rumah bagi 250 anak.[RIL]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU