BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Sejumlah perguruan tinggi mengumumkan hasil seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) 2016 mulai Senin, 9 Mei. Pengumuman itu akan dirilis secara serentak di seluruh Indonesia mulai pukul 13.00 WIB.
Humas Universitas Syiah Kuala, Ilham Maulana, menyebutkan, para peserta seleksi dapat mengetahui kelulusannya dengan cara mengakses langsung laman resmi SNMPTN di alamat:
http://www.snmptn.ac.id
SNMPTN merupakan jalur masuk bebas tes tulis yang berbasis pada prestasi peserta saat duduk di bangku SMA, Madrasah Aliyah, dan Sekolah Menengah Kejuruan. Jalur ini lazim disebut dengan “jalur undangan”.
Sebanyak 16.950 calon mahasiswa mendaftarkan diri melalui jalur ini untuk masuk Universitas Syiah Kuala. Sedangkan lebih 12 ribu calon mahasiswa mendaftar di Universitas Malikussaleh Lhokseumawe. []