Saturday, April 27, 2024
spot_img

Sekda DKI Jakarta Meninggal Dunia Karena Covid-19

JAKARTA | ACEHKITA.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah, meninggal dunia saat dalam perawatan intensif karena terkena coronavirus disease 2019 (Covid-19) di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, Jakarta, Rabu siang (16/9/2020).

“Saudara kita, sahabat baik kita, pribadi shaleh yang amat baik itu yang selama ini bekerja bersama kita, telah dipanggil pulang ke Rahmatullah,” ungkap Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, dalam keterangan tertulis.

Anies meminta masyarakat untuk mendoakan almarhum agar mendapat tempat mulia di sisi Allah SWT.

“Segera ambil air wudhu dan siang ini kita semua selenggarakan salat ghaib untuk almarhum,” katanya.

Sehari sebelumnya, Anies sempat mengajak seluruh jajarannya untuk mendoakan kesembuhan Saefullah dan seluruh warga DKI yang terpapar Covid-19.

“Saya ingin mengajak pada seluruh jajaran Pemprov DKI untuk mendoakan warga Jakarta yang saat ini sedang dirawat di rumah sakit, khususnya yang terpapar Covid-19,” katanya.

“Lebih khusus lagi, saya mengajak pada semua, pada seluruh jajaran dan keluarga untuk meluangkan waktu; benar-benar luangkan waktu bersama keluarga untuk mendoakan saudara kita, mendoakan Pak Sekda, Bapak Saefullah yang saat ini sedang dalam perawatan intensif melawan Covid-19.”

Sebelumnya, anggota Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Naufal Firman Yursak seperti dikutip CNN Indonesia membenarkan bahwa Saifullah tengah menjalani perawatan intensif akibat Corona.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun menunjuk Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekretaris Daerah, Sri Haryati sebagai pelaksana harian (Plh) Sekda DKI.

Selain Saifullah, ada tujuh pejabat DKI juga positif kena Covid-19. Mereka adalah Asisten Pemerintah Setda Provinsi DKI Jakarta Reswan W. Soewaryo, Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi DKI Jakarta Premi Lasari, Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual Provinsi DKI Jakarta Hendra Hidayat, Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta Suzy Marsitawati, Direktur Utama PD Pasar Jaya Arief Nasruddin, Kepala Biro Penataan Kota dan Lingkungan Hidup Afan Adriansyah Idris, dan Ketua TGUPP Amin Subekti.[]

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU