Thursday, April 25, 2024
spot_img

Uber Pelaku Penembakan, Polisi Gelar Razia

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Pihak kepolisian menggelar razia di sejumlah titik di Banda Aceh dan Aceh Besar pada Kamis (5/1) malam untuk menguber para pelaku penembakan pekerja di Simpang Aneuk Galong, Aceh Besar. Polisi mengaku tengah melakukan pengejaran pelaku penembakan yang melukai tiga pekerja bangunan itu.

“Kita melakukan razia di sejumlah titik,” kata Kepala Bidang Humas Polda Aceh Komisaris Besar Gustav Leo.

Informasi yang diperoleh acehkita.com, setelah penembakan di Aneuk Galong yang terjadi pada pukul 19.15 WIB, polisi menggelar razia di simpang Jantho dan beberapa ruas jalan lainnya. Pelaku diduga melarikan diri ke arah Lambaro yang berbatasan dengan Banda Aceh.

Gustav menyebutkan, pascapenembakan polisi langsung menguber pelaku dan melakukan olah tempat kejadian perkara. “Dari proyektil peluru yang ditemukan di tubuh korban, pelaku diduga menggunakan senjata laras panjang,” sebut Gustav.

Ia menyebutkan, pola penembakan di Aneuk Galong persis dengan yang terjadi di Desa Blang Cot Tunong, Bireuen, dan Dusun Blok B Desa Seureukey Langkahan, Aceh Utara. Hal ini terlihat dari sasaran penembakan yaitu para pekerja yang berasal dari luar Aceh.

“Sedang kita lakukan pengembangan untuk mempelajari keterkaitan peristiwa-peristiwa itu,” kata Gustav.

Namun, ia mengaku polisi belum mengetahui motif serangkaian penembakan tersebut. “Sedang kita pelajari,” ujarnya.

Penembakan di Aneuk Galong melukai tiga pekerja: korban kena di perut, dekat mata, dan dada. Korban kritis yang terkena di bagian mata bernama Gunoko. Mereka berasal dari Jawa Tengah dan telah bekerja di Aneuk Galong dalam tiga pekan terakhir. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU