Tuesday, May 7, 2024
spot_img

Lima Ton Ganja Kering Dimusnahkan

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Sebanyak 5,1 ton ganja kering dimusnahkan di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Rabu (17/10) pagi. Ini merupakan ganja yang ditemukan di sejumlah daerah di Aceh.

Pemusnahan ganja dilakukan oleh Kepolisian Daerah Aceh dengan Komando Daerah Militer (Kodam) Iskandar Muda, bersamaan dengan pemotongan 973 pucuk senjata api ilegal bekas konflik yang disita dari masyarakat.

Panglima Kodam Iskandar Muda Mayor Jenderal Zahari Siregar menyebutkan ganja kering yang dimusnahkan hari ini berjumlah 5.131 ton. Selain itu, ikut dimusnahkan juga sebanyak 14.800 batang ganja.

“Ini merupakan ganja yang disita dalam serangkaian operasi oleh pihak Kodam dan Polda Aceh,” kata Zahari Siregar dalam sambutannya, Rabu (17/10).

Kepala Kepolisian Daerah Aceh Inspektur Jenderal Iskandar Hasan menyebutkan, ganja yang dimusnahkan pagi tadi merupakan hasil tangkapan dalam sebulan terakhir ini.

Menurut Kapolda, ganja merupakan persoala pelik di Aceh. Apalagi, Aceh telah terlanjur dikenal sebagai daerah penghasil ganja. “Ini maaf Pak Gubernur, selama ini saat saya pulang ke Jakarta selalu ditanya, apa saya bawa ganja atau tidak,” kata Kapolda. “Persoalan ganja tidak habis-habisnya.”

Ia menyebutkan, masyarakat Aceh selama ini dimanfaatkan oleh cukong yang berasak dari daerah lain untuk menanam ganja. Hal ini bisa dilihat dari sejumlah tangkapan ganja yang dilakukan polisi.

Untuk itu, ia mengajak masyarakat Aceh yang selama menanam ganja untuk beralih menanam buah naga atau tanaman lain. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU