Thursday, April 25, 2024
spot_img

Lebih Seribu Warga Aceh Jaya Menganggur

CALANG | ACEHKITA.COM — Angka pengangguran di Kabupaten Aceh Jaya mencapai 1.030 orang. Hal itu dikarenakan kurangnya lapangan kerja di daerah itu, sehingga berpengaruh pada angka kemiskinan.

Kepala Bidang Pengembangan Kesempatan Kerja Dinas Sosial Tenaga Kerja Dan Kependudukan Aceh Jaya Husen, mengatakan, jumlah tersebut belum terdata semuanya. Bisa saja angkanya akan terus membengkak.

“Kita sulit mendata mereka karena banyak perusahaan tidak mendaftarkan nama tenaga kerja,” kata dia kepada wartawan di kantornya, Kamis (11/2).

Dari jumlah 1.030 angka pengangguran yang terbanyak adalah lulusan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA), yaitu 316 orang. Sedangkan tingkat D-II hanya 43 orang saja. “Selebihnya ada yang tingkat SMP, dan sarjana,” ungkap Husen.

Dinas Tenaga Kerja sudah pernah mengirimkan surat teguran perusahaan yang berdomisili di Aceh Jaya untuk melaporkan jumlah tenaga kerja, namun belum ada respon. “Mereka tidak menggubris imbauan pemerintah,” tegas Husen.

Selama ini Dinas Tenaga Kerja hanya mendata warga yang belum mendapat pekerjaan saja. Bahkan, para pengangguran ini baru terdata ketika membuat kartu kuning untuk melamar menjadi calon pegawai negeri sipil.

“Kalau PNS dibuka semua masyarakat membuat kartu kuning dan saat itulah terdata.”paparnya. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU