Friday, March 29, 2024
spot_img

Kodam IM Gelar Kampanye Kreatif Penerimaan TNI AD Khusus Santri di Dayah IQ

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Kodam IM) menggelar kampanye kreatif penerimaan Bintara dan Tamtama Prajurit Karier (PK) Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) khusus santri dan lintas agama di Dayah Insan Qurani, Aceh Besar, Senin (14/2/2022). Turut hadir sejumlah pejabat dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh.

Kepala Pembinaan Mental dan Sejarah Kodam Iskandar Muda (Kabintaljarahdam IM) Kolonel Arh Dodo Masdori, menyampaikan kunjungan ini merupakan bagian dari program khusus Kodam IM untuk menyapa langsung santri.

“Sosialisasi ini dilaksanakan agar para santri calon pendaftar mengerti dan memahami persyaratan apa yang harus dipenuhi, dan materi apa saja yang akan diujikan serta tahapan seleksi penerimaan prajurit TNI AD,” ujarnya.

Dodo mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang mekanisme penerimaan prajurit, sekaligus untuk memotivasi para santri untuk mengabdikan diri melalui jalur TNI AD.

Pimpinan Dayah IQ, Ustaz Muzakkir Zulkifli, menyambut baik dan mengapresiasi program dan inisiatif Kodam IM untuk turun langsung melakukan sosialisasi rekrutmen TNI AD di Dayah Insan Qurani. Karena menurutnya Dayah Insan Qurani bukanlah sebuah pesantren besar dan jauh dari pusat kota.

“Terima kasih banyak kami ucapkan kepada Kodam Iskandar Muda yang memilih Insan Qurani sebagai salah satu dayah yang dikunjungi. Ini sebuah kehormatan dan kesempatan baik bagi santri Insan Qurani untuk mengabdi pada agama, bangsa dan negara,” kata Muzakkir.

“Insyaallah Dayah IQ akan mendukung penuh program ini termasuk sarana prasarana untuk latihan sebagai persiapan,” tambahnya.

Menurutnya, minat santri IQ untuk melanjutkan pendidikan di militer dan kepolisian tinggi. Sebanyak tujuh orang alumni Insan Qurani pada Januari 2022 yang lalu juga baru saja diumumkan lulus Bintara Polri jalur rekrutmen rroaktif, terbanyak dari dayah lain di Aceh yang juga mengikuti proses rekrutmen yang sama.

“Berusahalah untuk memenuhi persyaratan yang diminta. Semoga IQ ke depan bisa lebih banyak menyumbangkan anggota TNI berkualitas dan berakhlak Qurani,” sebutnya. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU