Thursday, April 18, 2024
spot_img

Kepala BNPT Lantik Mukhlisuddin Ilyas Jadi Ketua FKPT Aceh

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI, Komjen Pol Dr Boy Rafli Amar, melantik pengurus Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) dalam gelaran rapat kerja nasional (Rakernas) dan pelantikan pengurus FKPT se-Indonesia periode 2022-2025 di Singhasari Resort Batu, Malang, Jawa Timur, Senin (14/2).

Dalam kesempatan itu, Kepala BNPT melantik Dr Mukhlisuddin Ilyas menjadi Ketua FKPT Aceh menggantikan ketua periode sebelumnya, Dr Kamaruzzaman Bustamam Ahmad.

Selain itu, Boy Rafli Amar juga melantik Pengurus FKPT Aceh lainnya, Mahdi Efendi sebagai sekretaris, Dedy Andrian sebagai bendahara, Dr Wiratmadinata sebagai Kabid Hukum dan Media Massa, Suraiya Kamaruzzaman sebagai Kabid Perempuan dan Anak, Dr Sulaiman Tripa sebagai Kabid Agama Sosial dan Budaya, Rizkika Lhena Darwin sebagai Kabid Penelitian, dan Azwar A Gani sebagai kabid Pemuda dan Pendidikan.

Kepala BNPT dalam pengarahannya menyebutkan bahwa perjalanan FKPT harus tetap berlanjut, selalu membangun sinergi dengan pengurus sebelumnya dan membangun komunikasi dengan semua stakeholder khususnya dalam hal pencegahan radikalisme.

“FKPT harus terus bergerak, khususnya dalam hal pencegahan radikalisme dan terorisme. Indonesia nomor empat pengguna media sosial di dunia. Untuk itu diperlukan sinergi mencegah penyebaran radikalisme berbasis media digital dan cara-cara lainnya,” ujar Boy Rafli.

Menurutnya, Indonesia sebagai bangsa yang berperadaban harus terus bergerak untuk menebar kebaikan dalam Indonesia harmoni.

Ketua FKPT Aceh Periode 2022-2025, Mukhlisuddin Ilyas, menyampaikan dirinya beserta pengurus akan terus menjaga tradisi FKPT Aceh dalam mewujudkan Aceh dan Indonesia yang harmoni, saling asah dan salih asuh, bersatu membangun Aceh harmoni.

“Kami akan melanjutkan tradisi ketua-ketua FKPT Aceh sebelumnya. Untuk membangun sinergi yang sesuai dengan tugas dan fungsi FKPT sebagai sebuah forum untuk pencegahan radikalisme,” kata Mukhlisuddin.

Menurutnya, FKPT berfungsi sebagai wadah partisipasi masyarakat di daerah dalam membangun sinergi dengan BNPT RI dalam melaksanakan koordinasi dan program serta kegiatan pencegahan radikalisme dan terorisme di Aceh.

Untuk diketahui, keberadaan FKPT Aceh sebelumnya diketuai oleh Prof Yusny Saby, Prof M Hasbi Amiruddin, dan Dr Kamaruzzaman Bustamam Ahmad. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU