Friday, April 19, 2024
spot_img

Jokowi Rombak Kabinet Jilid II

JAKARTA — Presiden Joko Widodo akhirnya merombak Kabinet Kerja untuk kedua kalinya, Rabu (27/7/2016). Pengumuman reshuffle kabinet berlangsung pukul 11.00 WIB tadi. Ada sejumlah menteri baru, namun sejumlah posisi menteri digeser.

Seperti dikutip dari Rappler.com, ini posisi 13 menteri hasil reshuffle.

1. Sri Mulyani Indrawati mengisi kursi Menteri Keuangan yang sebelumnya dijabat oleh Bambang S Brojonegoro

2. Bambang S Brojonegoro mengisi kursi Kepala Bappenas yang sebelumnya dijabat oleh Sofyan Djalil

3. Sofyan Djalil mengisi kursi Menteri Agraria dan Tata Ruang yang sebelumnya dijabat oleh Ferry Mursyidan Baldan

4. Asman Abnur mengisi kursi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara yang sebelumnya dijabat oleh Yuddy Chrisnandi

5. Enggartiasto Lukito mengisi kursi Menteri Perdagangan yang sebelumnya dijabat oleh Thomas Lembong

6. Airlangga Hartarto mengisi kursi Menteri Perindustrian yang sebelumnya dijabat oleh Saleh Husein

7. Budi Karya Sumadi mengisi kursi Menteri Perhubungan yang sebelumnya dijabat oleh Ignasius Jonan

8. Eko Putro Sanjoyo mengisi kursi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi yang sebelumnya dijabat oleh Marwan Jaffar

9. Archandra Tahar mengisi kursi Menteri ESDM yang sebelumnya dijabat oleh Sudirman Said

10. Prof. Muhajir Efendi mengisi kursi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang sebelumnya dijabat oleh Anis Baswedan

11. Wiranto mengisi kursi Menkopolhukam yang sebelumnya dijabat oleh Luhut Panjaitan

12. Luhut Panjaitan mengisi kursi Menko Kemaritiman yang sebelumnya dijabat oleh Rizal Ramli

13. Thomas Lembong mengisi kursi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) yang sebelumnya dijabat oleh Franky Sibarani

Presiden Joko Widodo akan melantik kabinet baru siang ini. Menjelang reshuffle tadi, Jokowi mencuit soal perombakan kabinet dan meminta dukungan masyarakat.

“Kabinet baru akan segera diumumkan. Dukungan rakyat sangat penting untuk keberhasilan pemerintah -Jkw,” cuit Jokowi. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU