Thursday, April 25, 2024
spot_img

Jemaah Haji Wafat Asal Aceh Bertambah Menjadi 8 Orang

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Seorang jemaah haji bernama Abu Bakar Arian Bin H Arian (49 tahun) yang tergabung dalam kloter 9 Embarkasi Aceh (BTJ-09) meninggal dunia di Arkan Bakkah Hotel, Mekah, Ahad (2/9) sekira pukul 09.00 Waktu Arab Saudi (WAS).

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, jemaah haji Aceh meninggal dunia di Mekah bertambah, beliau bernama Abu Bakar Arian Bin H Arian, meninggal di Arkan Bakkah Hotel 507 kamar 1260 Mahbas Jin,” sebut Koordinator Humas dan Penerangan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPPIH), Rusli, setelah menerima kabar dari petugas haji dari Arab Saudi di Banda Aceh.

Disebutkannya, jemaah asal Desa Apha Kecamatan Labuhan Haji Aceh Selatan dengan nomor paspor B 9088822 itu sebelumnya tinggal di Maktab 41 Sektor 05 Mekah. “Semoga almarhumah diampuni segala dosa dan ditempatkan di tempat yang layak di sisiNya,” ujar Rusli.

Dengan wafatnya Abu bakar Arian maka Jemaah haji Aceh yang wafat di Mekah Arab Saudi hingga berita ini ditayangkan telah berjumlah 8 orang. (Baca: Jemaah Haji yang Wafat Dapat Klaim Asuransi Rp18,5 Juta)

Dua hari yang lalu, Jum’at (31/8) sekira pukul 22.43 WAS, jemaah haji asal Desa Gampa Kecamatan Johan pahlawan Aceh Barat atas nama Syamani binti Umar (80 tahun) yang tergabung dalam kloter 7 Embarkasi Aceh (BTJ-07) meninggal dunia di Rumah Sakit An-Nur Mekah Arab Saudi. Di hari yang sama, sekitar pukul 04.30 WAS, Jurina Muhammad Juned (55 tahun) yang tergabung dalam kloter 8 asal Kota Jantho Aceh Besar meninggal dunia di Misfalah-Jiad Mekah.

Sedangkan lima jemaah haji asal Embarkasi Aceh lainnya yang meninggal dunia di Arab Saudi masing-masingnya: Muhammad Ali Puteh berasal dari Meureudu Pidie Jaya, tergabung dalam kloter 11, ia wafat pada Kamis (30/8). Sementara sehari sebelumnya itu, pada Rabu telah meninggal dunia jemaah atas nama Hamidah Nyak Itam binti Nyak Itam, berasal dari Desa Blang Muko Kuala, Kabupaten Nagan Raya yang tergabung dalam Kloter 9.

Tiga jemaah lainnya yang sudah dimakamkan di Sharaya Mekah atas nama: Abdullah bin Amin Nafi berasal dari Jeulingke Banda Aceh, tergabung dalam kloter 3, ia wafat pada Selasa (28/8); Siti Halimah binti Ahmad Jemad, tergabung dalam kloter 6, ia wafat pada Senin (20/8); dan Mukhlis Teuku Usman Sarong, tergabung dalam kloter 5, ia wafat pada Sabtu (12/8) lalu.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU