Saturday, April 27, 2024
spot_img

FKPT dan USK Garap Buku Pencegahan Terorisme Berbasis Kearifan Lokal

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Provinsi Aceh dan Pengelola Mata Kuliah Unit Pelaksana Teknis Mata Kuliah Umum (UPT MKU) Universitas Syiah Kuala, akan mengerjakan buku bersama dengan menjaring ide dalam lomba karya tulis populer dengan tema konsep pencegahan terorisme berbasis kearifan lokal. Lomba ini muncul sebagai rekomendasi dari diskusi terbatas pengurus FKPT dan sejumlah dosen UPT MKU USK, Kamis (8/9/2022) di Banda Aceh.

Akhir dari kegiatan ini munculnya komitmen untuk lahirnya buku bersama yang berisi pemikiran dari berbagai kalangan tentang pencegahan terorisme. Ketua FKPT Aceh, Dr Mukhlisuddin Ilyas, menyebutkan kegiatan bersama ini dilaksanakan dalam rangka ikhtiar mencegah berbagai bentuk radikalisme dan terorisme di provinsi ini. “FKPT berharap Aceh menjadi daerah yang nyaman dan terbebas dari isu terrorisme kedepannya,” katanya.

Tema kegiatan ini sendiri, menurut Mukhlisuddin, sangat dibutuhkan karena selama ini ditemui dalam masyarakat pola-pola kearifan lokal yang dapat dikategorikan sebagai modal sosial dalam membangun perdamaian di Aceh.

“Kearifan lokal itu berbagai konsep lokal yang masih dilaksanakan orang tua kita. Konsep itu ada di sekitar kita, misalnya bagaimana dalam masyarakat kita harus saling mengenal satu sama lainnya. Bentuknya dalam masyarakat kita seperti saling sapa, saling memberi salam, kesenian, budaya masyarakat yang toleran, itu konsep-konsep lokal yang sangat penting dalam membangun harmoni,” ujar Mukhlisuddin Ilyas.

Ketua Panitia, Dr Sulaiman Tripa, menjelaskan kegiatan lomba karya tulis popular ini dapat diikuti semua kalangan. Termasuk mahasiswa dan dosen. Semua orang dapat mengirimkan tulisan sepanjang 800 hingga 1.500 kata dengan mengikuti tema pencegahan terorisme dengan kearifan lokal. “Kita undang semua orang menyumbang pikirannya, syaratnya harus orisinal dan bebas dari plagiat,” jelasnya.

Ia menambahkan, panitia akan memilih 10 pemenang yang akan mendapatkan bingkisan menarik sebagai hadiah. “Sebanyak 50 tulisan akan diterbitkan dalam sebuah buku bersama, ber-ISBN. Semua penulis buku ini nantinya akan diberikan masing-masing dua eksemplar buku,” jelas Sulaiman.

Kegiatan ini akan berlangsung hingga 5 Oktober 2022. “Akhir Oktober buku ini direncanakan akan diluncurkan secara bersama di kampus Darussalam, untuk pengiriman tulisannya bisa dikirim ke nomor WA kami (0811-6880-801),” demikian Sulaiman Tripa. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU