Thursday, December 12, 2024
spot_img

Dua Pemain Muda Persiraja Perkuat Tim Sepakbola Aceh di Porwil

Dua pemain muda Persiraja Banda Aceh dipinjamkan untuk memperkuat tim sepakbola Aceh pada ajang Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) X Sumatera di Bengkulu pada 3-9 November mendatang. Kedua pemain tersebut masing-masingnya Riski Yusuf (gelandang) dan M. Fayrushi (bek).

Kedua pemain muda berpengalalaman ini juga sudah ikut dalam latihan rutin tim Porwil Aceh yang berjumlah 23 pemain dalam latihan yang dipusatkan di Banda Aceh. Dalam latihan sore tadi, kedua pemain juga ikut berlatih bersama dengan pemain lainnya.

Sekretaris Umum Persiraja, Rahmat Djailani, menyampaikan kedua pemain tersebut sudah dipinjamkan Persiraja untuk menambah kekuatan tim sepakbola Aceh di Porwil Sumatera. Dirinya berharap ada energi positif bagi tim sepakbola Aceh dengan tambahan dua pemain dari Persiraja.

“Fayrushi dan Riski Yusuf, dua pemain berkualitas, dan kita harap dapat memberi warna bagi tim Aceh dan mampu berbicara banyak di Porwil nanti,” kata Rahmat.

Karena, menurutnya, saat ini masyarakat Aceh juga sangat merindukan tim Aceh lolos ke PON. Tim sepakbola Aceh terus mematangkan persiapan sebelum bertolak ke Bengkulu.

Pada Porwil X Sumatera, tim sepakbola Aceh tergabung dalam Grup B bersama Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Bangka Belitung dan Kepulauan Riau.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
25,100SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU