Friday, April 26, 2024
spot_img

DPRA Beri Tanda Bintang untuk Anggaran Beasiswa

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Dewan Perwakilan Rakyat Aceh memberikan tanda bintang terhadap pos anggaran beasiswa Pemerintah Aceh yang dikelola oleh Lembaga Peningkatan Sumbee Daya Manusia. Akibatnya, sebelum tanda bintang itu dihapus, maka dana beasiswa sama sekali tidak bisa dicairkan.

Anggota Komisi E DPRA Teungku Makhyaruddin Yusuf menyebutkan, pemberian tanda bintang itu dilakukan DPRA karena menilai bahwa manajemen pengelolaan dana beasiswa sangat amburadul.

“Kami menyadari pentingnya dana beasiswa Aceh, tapi Kami sayangkan ketika seorang pimpinan Lembaga menyatakan tidak menguasai bahan yang diajukan, malah tidak sanggup menunjukkan data yang rinci tentang alokasi dana yang diusulkan,” ujar Makhyaruddin dalam rapat bersama pengurus LPSDM di Banda Aceh, Jumat (11/1/2013).

Anggota komisi yang membidangi pendidikan tersebut menjelaskan bahwa dari Rp76 milyar lebih dana yang diusulkan, sekitar Rp40 milyar merupakan beasiswa lanjutan kepada penerima beasiswa baik dalam maupun luar negeri. Namun, ia menyayangkan ketika LPSDM tidak memiliki data siapa saja penerima beasiswa yang akan dilanjutkan tersebut.

“Sangat aneh ketika seorang pimpinan mengaku tidak menguasai masalah, dan tidak mengetahui data penerima beasiswa, malah ia menyebutkan bahwa yang mengetahui data tersebut mantan koordinator beasiswa yang sudah mengundurkan diri,” ungkap politikus PKS tersebut.

Ia meminta Gubernur Aceh untuk mengevaluasi kinerja LPSDM. “Beasiswa sangat penting bagi peningkatan kualitas pendidikan Aceh. Namun kami meminta Gubernur untuk menempatkan orang yang profesional dalam mengelolanya,” kata dia. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU