BANDA ACEH,acehkita.com. Hampir 50% warga Banda Aceh yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), tidak mengunakan hak pilihnya. Hari ini Komisi Independen Pemilihan (KIP) Banda Aceh, mengumumkan hanya 69.709 warga yang memilih. Sementara warga yang terdaftar dalam DPT mencapai 130.177 orang.
Namun Munawarsyah, anggota KIP Banda Aceh, mengatakan pihaknya belum menjumlah berapa kertas suara yang rusak. “Lebih dari empat puluh persen atau mendekati lima puluh persen warga tidak memilih,” sebutnya, Selasa (14/4).
Sehari sebelumnya, Aidil Azhar, ketua KIP Banda Aceh mengatakan, banyak warga yang tidak terdaftar dalam DPT. Hal itu memang permasalahan nasional dalam pemilu kali ini. “Semua bisa disalahkan, kita harapkan dalam pemilu presiden akan lebih baik,” sebutnya.[]