Saturday, April 27, 2024
spot_img

Selama Dua Bulan, RS Melati Tangani 40 Kasus DBD

LHOKSEUMAWE | ACEHKITA.COM — Kasus demam berdarah (DBD) terus meningkat di Kota Lhokseumawe. Dalam dua bulan terakhir ini saja, Rumah Sakit Swasta Melati telah menangani 40 kasus demam berdarah.

Kasus DBD yang ditangani RS Swasta Melati terjadi sejak Januari 2012. Tercatat 40 orang terkena demam berdarah yang disebabkan nyamuk Aedes Aegypti.

Saat acehkita.com menyambangi rumah sakit tersebut, terlihat sejumlah pasien, di antaranya terdapat beberapa anak-anak, tengah menjalani perawatan akibat serangan nyamuk Aedes aegypti tersebut.

dr. Yudi, seorang dokter di RS Melati, mengatakan, rata-rata pasien yang dirawat di rumah sakit itu merupakan yang positif terserang DBD.

“Dalam dua bulan ini saja kami menangani 40 kasus demam berdarah,” kata Yudi, Sabtu (11/2).

Menurutnya, tingginya kasus DBD disebabkan faktor kebersihan lingkungan, perubahan cuaca, dan masih belum efektifnya penanggulangan demam berdarah.

Said, seorang pasien DBD yang berasal dari Hagu Tengah, Kecamatan Banda Sakti, berharap pemerintah dapat menanggulangi DBD dengan melakukan penyomprotan. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU