Saturday, May 18, 2024
spot_img

Satu Meninggal, Puluhan Bangunan Rusak

PIDIE | ACEHKITA.COM — Gempa 6,7 pada skala Richter yang berpusat di Singkil, menyebabkan satu bocah meninggal dan puluhan bangunan rusak di Kota Subulussalam.

Kepala Dinas Sosial Subulussalam Mahdi mengatakan, korban meninggal bernama Riyanda Syahputra. Bocah 10 tahun ini meninggal setelah tertimpa kayu dan batu-bata.

Rumah Riyanda rubuh setelah tertimba gedung sekolah kesehatan yang terletak di samping rumahnya. “Gedung sekolah itu rubuh dan mengenai rumah keluarga Riyanda,” kata Mahdi pada acehkita.com, Selasa (6/9) pagi.

Sementara puluhan rumah di Subulussalam mengalami kerusakan akibat gempa. “Data pastinya belum ada. Tapi lebih 50 rumah rusak ringan. Yang rusak berat juga banyak,” lanjut Mahdi.

Kondisi di Subulussalam berangsur membaik. Masyarakat yang tadi dinihari sempat panik, kini mulai menjalankan aktivitasnya kembali. “Tidak ada yang mengungsi,” ujar Mahdi.

Sedangkan di Singkil, Mahdi menyebutkan, belum ada laporan mengenak korban dan kerusakan bangunan.

Kota Subulussalam merupakan daerah yang berdekatan dengan Singkil. Gempa yang terjadi pada pukul 00.55 dinihari tadi, dirasakan hingga ke Banda Aceh. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU