Saturday, April 20, 2024
spot_img

Polda Aceh Buka Sekolah, 322 Orang Dididik Menjadi Calon Bintara

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Sebanyak 322 calon bintara Polri masuk pendikan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Aceh. Upacara dimulainya pendidikan berlangsung di Lapangan Tribrata SPN Polda Aceh, kawasan Seulawah, Aceh Besar, Selasa (12/11/2020).

Upacara dipimpin oleh Kapolda Aceh, Irjen Wahyu Widada, serta dihadiri oleh Wakapolda Aceh, Brigjen Pol. Raden Purwadi, dan sejumlah pejabat Polda dan Forkopimda lainnya.

Menurut Kapolda Aceh, pendidikan akan disesuaikan dengan kondisi pandemi corona. “Belajar dilakukan dalam ruangan besar dengan menerapkan protokol kesehatan,” kata Irjen Wahyu.

Selama pendidikan, juga disediakan tenaga kesehatan yang siap memantau kondisi para siswa polisi. Sebagian mata pelajaran dilakukan secara online atau Daringm yang melibatkan Lemdiklat Polri. “Harapannya pendidikan calon bintara ini dapat mencetak anggota Polri yang berintegritas, unggul dan patuh terhadap hukum,” kata Kapolda Aceh.

Para siswa tersebut terdiri dari kiriman Polda Aceh sebanyak 252 orang, dan kiriman dari Polda Sumatera Utara sebanyak 70 orang. Mereka akan mengikuti pendidikan selama 7 bulan. []

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU