Friday, May 3, 2024
spot_img

Pesta Buku Aceh 2011 Dimulai

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Pesta Buku Aceh 2011 yang dipusatkan di Gedung Sosial, Peuniti, Banda Aceh, resmi dimulai setelah dibuka oleh Walikota Banda Aceh Mawardy Nurdin, Sabtu (29/10). Perhelatan akbar yang diselenggarakan oleh Usaha Kecil Menengah (UKM) Center Fakultas Ekenomi Universitas Syiah Kuala tahun ini mengambil tema “Banjir Buku Banjir Ilmu.” 

Pameran buku yang ikut diramaikan sejumlah penerbit nasional ini akan berlangsung selama enam hari mulai 29 Oktober hingga 3 November mendatang. Pada pembukaan tadi juga diadakan prosesi pelantikan pengurus Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) Daerah Provinsi Aceh periode 2011-2016 oleh Ketua Umum IKAPI Pusat Lucya Andam Dewi.

Mawardy Nurdin dalam pidatonya saat membuka Pesta Buku Aceh 2001 menyebutkan, kehadiran pameran buku semacam ini perlu disambut baik oleh masyarakat karena ini kesempatan untuk mencari buku-buku yang selama ini tidak tersedia di toko buku. “Kebetulan di Pesta Buku Aceh 2011 ini juga hadir penerbit-penerbit nasional,” kata dia.

Menurut dia, orang Aceh tempo dulu sangat malas membaca. Dia memisalkan kalau orang mau mencari alamat jalan mereka lebih memilih bertanya kepada orang lain dibandingkan membaca nama yang sudah tertera di persimpangan jalan tersebut.

“Tapi Alhamdulillah generasi sekarang sudah mulai gemar membaca,” sebut dia.

Di depan pengurus IKAPI, Mawardi menyampaikan, agar penerbit tidak hanya menerbitkan buku-buku serius dan berat. Namun dia berharap penerbit juga menghasilkan buku-buku ringan untuk anak-anak agar suka dibaca.

Selanjutnya Evayani dari UKM Center Fakultas Ekonomi Unsyiah sebagai penyelenggara Pesta Buku tersebut dalam sambutannya menyebutkan, selain untuk menumbuhkan minat baca masyarakat Aceh perhelatan ini juga diadakan dengan tujuan kewirausahaan.

“Kita dari UKM Center Fakultas Ekonomi Unsyiah akan terus berusaha untuk meningkatkan usaha-usaha kecil menengah dan menumbuhkan jiwa wirausaha di Aceh,” ujar dia. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU