Friday, May 3, 2024
spot_img

Pendukung PSAP Ingin Harga Tiket Turun

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Pedukung setia PSAP Sigli, Laskar Aneuk Nanggroe (The LAN), meminta kepada panitia pelaksana pertandingan PSAP untuk segera menurunkan harga tiket yang tidak rasional.

Harga tiket yang telah ditetapkan penyelenggara saat ini, untuk tribun tertutup sebesar Rp 50 ribu, sedangkan untuk tribun terbuka Rp 30 ribu. The LAN sendiri menginginkan supaya harga tiket untuk tribun terbuka diturunkan.

Faisal Abdullah Al Makki, ketua harian The LAN, pecinta bola di Pidie mengeluhkan mahalnya harga tiket. Ia berharap penyelenggara menurunkan harga tebus tiket tribut terbuka.

“Kalau 20 ribu bolehlah, ini sangat tidak manusiawi dengan harga tiket yang termahal di Indonesia untuk tribun terbuka,” katanya kepada acehkita.com, Jumat (27/1).

Di dua laga perdana, PSAP yang menjadikan home basenya di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, harga tiket tribun terbuka hanya Rp 20 ribu. Dan pertandingan selanjutnya Reza Fandi Cs tampil di depan publiknya, di Stadion Kuta Asan, Sigli.

The LAN sendiri sudah pernah berbicara dengan penyelenggaran. Namun, penyelenggara menetapkan harga tiket tribun terbuka Rp 30 ribu, hingga berakhirnya putaran pertama.

“Kami takutkan, dengan kondisi PSAP sekarang yang sulit menang, baik kandang maupun tandang, nanti bisa menyurutkan animo masyarakat untuk datang menyaksikan tim kebanggaannya bermain di Kuta Asan,” kata Faisal. “Ini sangat disayangkan ketika PSAP butuh dukungan penonton, harus dihadapi dengan turunnya minat penonton untuk mendukung langsung penampilan PSAP.”

Faisal menambahkan, jika nanti tim kesayangannya masih terus terpuruk, diharapkan ada evaluasi menyeluruh di PSAP. “Perlu diingat oleh pengurus PSAP, ISL (Indonesian Super League) itu bukan tempat rekreasi, tapi menciptakan prestasi,” imbuhnya. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU