Sunday, April 28, 2024
spot_img

Mahasiswa Minta Pemerintahan SBY Pro-Rakyat

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Badan Koordinasi Lembaga Dakwah Kampus berunjukrasa di depan Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Rabu (28/10) sore. Mereka meminta agar pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono –dengan Kabinet Indonesia Bersatu II– tidak menjadi antek asing dan menelurkan kebijakan yang pro-rakyat.

Dalam aksinya, mereka juga menuntut agar pemerintahan Yudhoyono meninggalkan kebijakan yang cenderung mendukung konsep neo-liberal, yang menyerahkan segala-sesuatu pada mekanisme pasar. Selain itu, mahasiswa juga mendesak agar pemerintahan ini mampu menegakkan syariat Islam secara sempurna.

Iwan Daoumy, seorang pendemo, dalam orasinya menyebutkan, kabinet baru Yudhoyono masih cenderung berprinsip sekuler-neo-liberial. Apalagi, agenda-agenda yang pro liberal makin membuat rakyat menderita. Namun, ia tidak menyebutkan kebijakan seperti apa yang telah diambil Yudhoyono yang berpihak pada neolib seperti yang mereka tuding.

“Pemerintah baru jangan terus-menerus menambah derita rakyat, dengan cara memakai sistem sekuler atau liberal,” kata Iwan, lantang.

Iwan menjelaskan, aksi yang mereka lancarkan ini merupakan tuntutan yang disepakati Kongres Mahasiswa Islam Indonesia (KMMI) di Jakarta, 18 Oktober lalu. Iwan mengklaim Kongres diikuti 5.000 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Pada acara itu juga dicetuskan Sumpah Mahasiswa sebagai solusi pemecah masalah bangsa.

“Sumpah mahasiswa ini adalah komitmen intelektual juga spiritual kami, sekaligus seruan agar pemerintah meninggalkan sistem sekuler baik sosialis maupun liberalis, supaya derita rakyat berkurang,” terang Iwan.

Aksi ini dimulai sekitar pukul 15.00 wib, para aksi didominasi oleh wanita. Dalam aksi, mereka membentang spanduk dan pamplet. Aksi diakhiri dengan pembacaan penyataan sikap dan tuntutan. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU