Saturday, April 27, 2024
spot_img

Ke Aceh Jaya Masih Pakai Rakit

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Kondisi jalur transportasi ke Kota Calang, Aceh Jaya masih parah. Pengerjaan ruas jalan Lamno – Kota Calang sepanjang 105 kilometer belum selesai dikerjakan, bahkan untuk menuju ke daerah yang paling parah diamuk tsunami itu, masih menggunakan rakit penyeberangan.

Rakit tersebut ada di daerah Lambesoe, Lamno. Para pengguna jalan harus memakai jasa rakit menyusul belum siapnya jembatan yang dibangun di sana. Jembatan lama telah hancur dihantam tsunami, Desember 2004 lalu. “Jembatan Lambeuso belum siap dikerjakan, jadi pengguna jalan harus memakai rakit,” ujar M Yusuf, pekerja rakit kepada acehkita.com, saat melihat kondisi di sana, Jumat (03/07).

Menurutnya, jika tidak memakai rakit, pengguna jalan boleh melintasi jalan memutar memakai jembatan yang dibangun oleh TNI saat awal tsunami dulu menghabiskan waktu sekitar 30 menit dibandingkan dengan naik rakit.

Rakit dan jembatan tersebut tidak bisa dilewati oleh truk atau mobil berbadan besar. Sehingga truk terpaksa harus melintas sungai dekat dengan jembatan bailey milik yang dibangun TNI, dipandu oleh masyarakat. Kedalamannya selutut orang dewasa.  

Selain rakit di Lambesoe, pengguna jalan umumnya juga memakai rakit di Kuala Unga untuk melintas ke Kota Calang. “Setidaknya memotong waktu perjalanan lebih singkat,” ujar Yusran, seorang supir.

Kondisi jalan juga masih parah. Belum ada ruas jalan yang diaspal sepanjang 105 kilometer dari Lamno ke Calang. Sehingga debu sangat menganggu perjalanan. Sementara ruas jalan dari Lhoknga ke Lamno, sebagian besarnya sudah dilapisi aspal.

Sebelumnya Pemerintah Aceh mengatakan, kondisi jalan dan jembatan yang didanai oleh USAID itu, akan rampung diselesaikan semuanya pada 2011. []

Previous article
Next article
Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU