Friday, May 17, 2024
spot_img

Inggris Mendekat ke Afrika Selatan

KAZAKHSTAN|ACEHKITA.COM – Pasukan Saint George’s Cross, Inggris semakin mendekatkan diri ke putaran final Piala Dunia 2010 setelah melumat Kazakhstan 4-0 pada lanjutan kualifikasi Grup Enam di Stadion Sentral Almaty, Sabtu (6/6). Dua kemenangan lagi, membuat Terry dkk berlaga di Afrika Selatan.

Kendati diunggulkan pada pertandingan ini, tapi pasukan Fabio Capello mengalami kesulitan untuk membobol gawang Kazakhstan pada awal babak pertama. Justru Kazakhstan yang mampu membahayakan pertahanan Inggris.

Namun, perlahan tapi pasti Inggris mampu bangkit. Meski menguasai jalannya pertandingan, namun Wayne Rooney dan kawan-kawan seperti kesulitan untuk membobol gawang tim dari Eropa Timur tersebut.

Baru pada menit ke-40, gelandang anyar Manchester City Gareth Barry mampu memecah kebuntuan bagi Inggris memanfaatkan umpan Steven Gerrard . Dan jelang jeda babak pertama The Three Lions mampu menggandakan keunggulan melalui Emile Heskey pada menit ke-45.

Babak kedua Inggris mampu menambah dua gol lagi. Pada menit ke-73, Rooney mampu memperbesar keunggulan Inggris menjadi 3-0 memanfaatkan umpan silang yang dilepaskan Glen Johnson.

Dan pesta gol Inggris pada malam tersebut ditutup oleh tendangan penalti yang dieksekusi oleh gelandang Chelsea Frank Lampard pada menit ke-78. Penalti diberikan setelah pemain Kazakhstan Abuldin melakukan pelanggaran terhadap Heskey. Skor 0-4 bertahan hingga pertandingan usai.

Kemenangan ini membuat Inggris kokoh di puncak klasemen grup 6 zona Eropa. Dengan koleksi 18 poin dari 6 petandingan Inggris semakin sulit terkejar oleh tim-tim lainnya. Sebaliknya, Kazakstan kekalahan membuat Kazakstan tidak beranjak dari urutan ke-5 dengan koleksi 3 poin dari 6 laga.

Tentu saja, tiga poin itu membawa Inggris semakin dekat ke Afrika Selatan. Don Capello hanya membutuhkan dua kali kemenangan lagi untuk mengamankan tiket putaran final. [dbsN

Previous article
Next article
Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU