Thursday, December 12, 2024
spot_img

Hari Ini Bertambah 98, Kini 7.124 Pasien COVID-19 di Aceh Telah Sembuh

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Jumlah pasien yang sembuh dari virus corona di Aceh bertambah 98 orang pada Rabu (9/12). Maka kini total pasien yang telah sembuh dari COVID-19 di Serambi Makkah menjadi 7.124 orang.

“Penderita COVID-19 yang dilaporkan sembuh dalam 24 jam terakhir bertambah sebanyak 98 orang. Sementara kasus konfirmasi positif COVID-19 baru bertambah 6 orang, dan tidak ada korban corona virus yang dilaporkan meninggal dunia,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG), Rabu (9/12) sore.

“Alhamdulillah, hampir seratus orang berhasil melawan keganasan virus corona dan tidak ada korban meninggal dunia,” lanjutnya.

SAG menyampaikan, 98 pasien yang dilaporkan sembuh dari COVID-19 tersebut meliputi warga Kota Banda Aceh sebanyak 68 orang, warga Kabupaten Aceh Besar 29 orang, dan satu orang warga Kabupaten Aceh Tamiang.

“Sedangkan kasus baru konfirmasi positif COVID-19 yang sebanyak 6 orang tersebut, meliputi warga Kota Lhokseumawe sebanyak 3 orang, dan 3 orang lainnya masing-masing warga Kota Banda Aceh, Kabupaten Aceh Besar dan warga Pidie,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan, jumlah akumulatif kasus COVID-19 di Aceh sudah mencapai 8.450 orang. Penderita yang dirawat saat ini 1.001 orang, sembuh 7.124 orang, dan 325 orang meninggal dunia.

“Alhamdulillah, tidak ada penderita COVID-19 yang dilaporkan meninggal dunia hari ini,” kata SAG.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
25,100SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU