Monday, April 29, 2024
spot_img

Daftar Pemilih Tetap Dirilis 19 Februari

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Panitia Pemungutan Suara (PPS) akan mulai merilis daftar pemilih tetap dalam pemilihan kepala daerah Aceh 2012 pada 19 Februari. Daftar pemilih tetap itu akan ditempel di balai desa, masjid, meunasah, dan ruang publik lainnya di desa-desa.

Ketua Kelompok Kerja Pendaftaran Pemilih Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Akmal Abzal menyebutkan, data pemilih tetap itu merupakan hasil validasi dari daftar pemilih sementara dan pemilih tambahan.

Ini merupakan perubahan dari daftar pemilih tetap yang telah pernah ditetapkan pada 7 Januari. Saat itu, pemilih tetap berjumlah 3.227.586 orang, dengan jumlah pemilih pemula 77.479 orang.

Akmal menyebutkan, jumlah pemilih tetap yang akan dirilis pada 19 Februari bisa bertambah, bisa pula berkurang. “Yang jelas, jumlah pemilih pemula akan bertambah, karena mereka yang lahir pada 9 April 1995 sudah berusia 17 tahun dan bisa memilih,” ujar Akmal saat dijumpai di kantornya, Jumat (17/2).

Dari PPS, rekapitulasi data pemilih tetap itu akan ditetapkan di tingkat Panitia Pemilih Kecamatan pada kisaran tanggal 26-28 Februari. Selanjutnya akan direkap di KIP kabupaten/kota pada kisaran 29 Februari – 2 Maret. Rekapitulasi di KIP Aceh akan dimulai pada rentang 3-5 Maret.

“Penetapan dan penyusunan daftar pemilih tetap itu melibatkan Panitia Pengawas, tim sukses calon, unsur pemerintah dan lainnya,” ujar Akmal. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU