BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Nasional di Yogyakarta, November mendatang, atlet pemanah Aceh terus mempersiapkan diri dengan melakukan try out di lapangan panah Lamnyong, Ahad (25/10).
Menurut pelatih panah, Ahmad, dari cabang Panah, Aceh menargetkan memperoleh satu perak. “Ini try out terakhir, kita menargetkan satu perak untuk tahun ini, beda dengan tahun yang lalu hanya mendapatkan 13 besar saja,” ujarnya.
Rahman menjelaskan, cabang panah belum bisa diharapkan memperoleh nilai maksimal karena selama ini Pemerintah Daerah kurang memberikan pembinaan.
“Kalau wadah ini bisa berperan bagus, kita yakin pelatihan untuk atlet ini akan masksimal, dan hasilnya juga akan maksimal,” lanjutnya.
Selain try out untuk atlet Popnas, pada hari yang sama mereka juga melatih atlet panah yang akan mengikuti Kejuaraan daerah (Kejurda) yang mewakili Pidie Jaya, Aceh selatan, dan Aceh Timur. []