Thursday, May 2, 2024
spot_img

Anggaran Banda Aceh Defisit

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Pemerintah Kota Banda Aceh mengklaim mengalami defisit anggaran. Akibatnya, ratusan pegawai di kantor itu tidak menerima tunjangan prestasi kerja.

“Pemerintah Aceh dan pusat belum mentransfer dana ke rekening Pemko,” kata Walikota Banda Aceh Mawady Nurdin, Kamis.

Beberapa penyebab terjadinya defisit, ujar Mawardy, belum dikirimnya dana bagi hasil pajak, seperti Pajak Bumi Bangunan, Pajak Penghasilan, dan bagi hasil non-pajak. “Harusnya sudah ditransfer. Namun, sampai saat ini belum juga dilakukan,” kata dia.

Mawardy mengaku menerima kabar bahwa dana itu akan ditranfer akhir November atau awal Desember. Penyebab lain adalah belum selesainya laporan pertanggungjawaban keuangan sejumlah daerah kepada Gubernur Aceh.

“Provinsi baru mentranfer triwulan pertama sampai Maret, sedang triwulan kedua dan ketiga yang sudah habis masa waktunya belum ditranfer,”terangnya.

Mawardy mengatakan telah menyurati Menteri Keuangan, Dirjen Perimbangan Keuangan, Gubernur Aceh dan Dinas Kekayaan Aceh, agar tidak menunda penyaluran dana.

“Kami meminta keterlambatan pertanggung jawaban dari kabupaten/kota, tidak menjadi imbas bagi Pemko yang telah melaporkan secara rutin,” tegasnya.

Meski mengalami difisit, Mawardy mengaku, pembayaran gaji dan tunjangan pegawai di jajarannya tidak mengalami hambatan, karena Kota memiliki dana Rp26 Milliar di kas.

“Pembayaran tunjangan dan gaji pegawai tidak ada masalah, Namun ada program yang ditunda dulu,” ungkapnya.

Mawardy menyebutkan, pihaknya juga akan membayar program yang sedang berjalan, hanya saja harus menunggu pencaian dana alokasi umum yang diperkirakan awal Desember.

“Semuanya akan dibayar cuma saat ini dana yang tersedia hanya untuk bayar gaji,” katanya. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU