Saturday, April 20, 2024
spot_img

78 Mahasiswa Asing Ikut PBAK UIN Ar-Raniry

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Sebanyak 78 mahasiswa luar negeri mengikuti Pengenalan Budaya Akademik dan Kehamahasiswa (PBAK) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh yang berlangsung selama tiga hari, 29-31 Agustus 2018. Mahasiswa asing tersebut termasuk bagian dari 5.472 mahasiswa baru peserta PBAK tahun ini.

Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Warul Walidin AK, menyatakan, UIN Ar-Raniry patut berbangga karena setiap tahunnya memiliki mahasiswa luar negeri, di antaranya dari Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam, Malaysia dan beberapa negara lainnya.

“Ini suatu kebanggaan bahwa UIN Ar-Raniry bukan hanya dikenal di Nusantara saja, namun juga dikenal di seantero jagat ini. Saya menyampaikan terima kasih kepada orang tua mahasiswa yang telah memilih UIN Ar-Raniry sebagai tempat melanjutkan pendidikan bagi generasi bangsa ini,” ujarnya di sela-sela kegiatan PBAK

Rektor menyebutkan, PBAK ini digelar untuk memperkaya wawasan, menumbuhkan kebanggaan sebagai warga kampus di UIN Ar-Raniry, juga menjadi pelopor edukasi terbaik yang basis interkoneksitas dan integrasi keislaman sains modern dan wawasan kebangsaan.

Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, Dr. Saifullah mengatakan, peserta PBAK tahun 2018 untuk hari pertama dilaksanakan di tingkat universitas atau panitia bersama, kemudian pada hari kedua dilaksanakan di tingkat fakultas dan hari terakhir dipandu oleh panitia di tingkat prodi, selanjutnya penutupan juga akan dilakukan kembali di Lapangan Bola Kaki Kampus UIN Ar-Raniry.

“Pada kegiatan PBAK juga disampaikan orasi ilmiah oleh pejabat Forkopimda, antara lain orasi pertama disampaikan oleh staf ahli bidang Hukum dan Humaniter Kodam Iskandar Muda; Kolonel Caj. Dr Ahmad Husein S , dilanjutkan orasi kedua disampaikan oleh Kasi Bintibmas Polda Aceh; Kompol Kasino, dan orasi ketiga disampaikan oleh Kajati Aceh Dr. Chaerul Amir,” kata Saiful.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU