Monday, April 29, 2024
spot_img

75 Hektar Hutan di Aceh Tengah Terbakar

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Sekitar 75 hektar hutan di Kabupaten Aceh Tengah terbakar sejak kemarin. Api sudah mulai padam, tetapi asap masih muncul di wilayah tersebut.

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, Windi Darsa kepada ACEHKITA.COM mengatakan pihaknya tidak menemukan unsur kesengajaan dalam kebakaran hutan tersebut. Kemungkinan besar disebabkan oleh kecerobohan masyarakat yang tinggal di sekitar hutan, misalnya membuang puntung rokok sembarangan. ”Ini sudah lazim terjadi jika musim kemarau melanda,” ujarnya, Jumat (31/07).

Hutan terbakar pada beberapa titik dalam tiga kecamatan di wilayah tersebut, Kecamatan Kebayakan, Bintang dan Lut Tawar. Menurut Windi, kebakaran tersebut cepat menyebar karena musim kemarau dan angin kencang. “Rata-rata hutan yang terbakar berada di wilayah tangkapan air di sekitar Danau Laut Tawar.”

Pihaknya langsung menangani kebakakaran tersebut bersama masyarakat. “Kini sudah mulai padam, hujan yang turun belakangan juga membantu memadamkan api,” ujar Windi.

Menurutnya, di Kabupaten Bener Meriah juga terlihat beberapa titik api yang membakar hutan di wilayah tersebut. Pihaknya terus mengimbau kepada masyarakat agar dapat menjaga hutan demi kelestarian lingkungan. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU