Friday, May 3, 2024
spot_img

5 Brimob Masih Dirawat di RSUZA

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Sebelas anggota Brimob yang tertembak dalam pertempuran dengan kelompok bersenjata diduga teroris di hutan Lamkabeu, Seulimum, Aceh Besar, kemarin. Lima di antaranya masih dirawat di Rumah Sakit Umum Zainal Abidin (RSUZA) Banda Aceh.

Direktur RSUZA dr. Taufik Mahdi saat dikonfirmasi wartawan, membenarkan pihaknya masih merawat lima korban. Kondisi mereka parah dan terpaksa harus menjalani perawatan intensif. “Satu sudah dioperasi karena peluru sempat bersarang di rusuknya,” ujarnya, di Banda Aceh, Jumat (5/3).

Menurut Taufik, semua korban dirawat di sana adalah anggota Kepolisian. Ini menepis kabar yang sempat beredar semalam bahwa satu di antaranya warga sipil.

Hingga kini, belum diketahui identitas keseluruhan korban dan Kepolisian belum mengungkapkannya. Sejumlah aparat masih memantau perawatan terhadap rekannya dan wartawan masih dibatasi meliputnya. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU