Friday, April 26, 2024
spot_img

16 Unit Toko di Matang Terbakar

BIREUEN | ACEHKITA.COM — Sebanyak enam belas unit rumah toko berlantai dua di Pasar Ikan Lama Keude Matang Geulumpang Dua, Bireuen, terbakar, Senin (9/1) malam. Belum diketahui sumber api dan kerugian yang diderita.

Pantauan acehkita.com di lapangan, api mulai membakar ruko itu pada pukul 20.30 WIB. Api dengan cepat menjalar ke toko lain karena kondisi bagunan yang saling berdempetan.

Seribuan warga Matang Geulumpang Dua tumpah ke lokasi kejadian. Puluhan orang berusaha membantu memadamkan api. Pemerintah Bireuen mengerahkan lima unit mobi pemadam kebakaran. Sementara dua unit mobio tanki air juga ikut membantu.

Hingga berita ini tayang, warga dan petugas pemadam masih berupaya memadamkan api. Suasana di lokasi kebakaran sangat ramai.

Sejumlah pemilik toko yang berdekatan dengan lokasi kebakaran berusaha memindahkan barang dagangan mereka.

Toko yang terbakar umumnya digunakan untuk berjualan rempah-rempah atau kelontong, sehingga api dengan cepat melumat seisi toko.

Camat Peusangan Anwar mengatakan, kerugian yang ditimbulkan kebakaran ini mencapai puluhan juta. “Kami belum mengetahui sumber api penyebab terjadinya kebakaran,” kata Anwar yang dijumpai di lokasi kejadian. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU