Tuesday, April 30, 2024
spot_img

SBY Peroleh 93,25 Persen : Rekap Final Aceh

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Pasangan Calon Presiden/Wakil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (BY) – Boediono menang telak di Aceh. Hasil rekapitulasi final Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, pasangan itu memperoleh 93,25 persen suara.

KIP Aceh melakukan rekapitulasi akhir perolehan suara pemilu presiden dan wakil presiden tingkat Provinsi Aceh, dalam Rapat Pleno Terbuka KIP Aceh di Hotel Hermes Palace, Banda Aceh, Minggu (19/7).

Dalam pleno itu, SBY – Boediono dipilih oleh 2.093.567 (93,25 persen) masyarakat Aceh pada Pilpres 8 Juli lalu. Sementara pasangan Jusuf Kalla – Wiranto memperoleh suara 97.717 (4,35 persen) dan pasangan Megawati Soekarnoputri – Prabowo berada di urutan terakhir dengan perolehan suara sebanyak 53.835 (2,40 persen). Jumlah surat suara yang dinyatakan sah adalah 2,245,119.

Sementara jumlah pemilih dalam DPT yang menggunakan hak pilihnya di Aceh adalah 2,309,256 dari DPT Aceh 3.008.235. Selebihnya tidak memilih.

Wakil Ketua KIP Aceh Ilham Saputra mengatakan proses penghitungan suara di tingkat KIP Aceh cukup lancar dan tidak ada hambatan tertentu. “Bisa kita lihat proses rekapitulasinya berjalan cepat dan lancar,” katanya.

Setelah rapat pleno tersebut, KIP Aceh akan segera mengirimkan hasil rekapitulasi akhir ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pusat di Jakarta. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU