Saturday, April 20, 2024
spot_img

Warga Pusong Peroleh Pelayanan Kesehatan Gratis

LHOKSEUMAWE | ACEHKITA.COM — Sekitar seribuan warga miskin pesisir Pantai Pusong, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, mendapatkan pelayanan kesehatan gratis dari TNI Angkatan Laut Lhokseumawe, Korem 011/Lilawangsa dan RCTI Group Peduli, di gedung tempat pendaratan ikan Pusong Lama, Senin (19/12). Baksos tersebut dalam rangka memperingati Hari Armada Republik Indonesia 2011.

Komandan Pangkalan Angkatan Laut Lhokseumawe Letkol Laut Jefri Hermawan mengatakan, selain tugas pokok TNI untuk menjaga kedaulatan negara dan mempertahankan keutuhan wilayah, TNI juga berkewajiban untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.

Danlanal menambahkan, bakti sosial kesehatan tersebut kerjasama dengan MNC Group Peduli, PT.Arun, PT.PIM dan Pemerintah Kota Lhokseumawe. “Ini bentuk tanggungjawab sosial kita terhadap masyarakat sekitar,” kata Danlanal.

Dalam baksos tersebut, panitia setempat menyediakan lima orang dokter spesialis dan mendapatkan fasilitas pelayanan kesehatan umum seperti pengobatan serta pemeriksaan kadar gula dalam darah serta pelayanan KB bagi ibu rumah tangga.

Selain itu, MNC Peduli juga memberikan bantuan dalam bentuk barang seperti tas dan peralatan sekolah bagi anak-anak. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU