Zul/ACEHKITA.COM

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Kepolisian Aceh belum mampu mengungkap dan menangkap pelaku penculikan dan penembakan dua anggota intelijen Kodim 0103 Aceh Utara beberapa waktu lalu. Polisi berharap warga membantu memberikan informasi jika mengetahui keberadaan kelompok bersenjata tersebut.

“Yang mengetahui keberadaan kelompok bersenjata, sekecil apa pun, tolong informasikan ke kami,” kata Kepala bidang Humas Polda Aceh AKBP Saladin di Banda Aceh, Kamis (26/3/2015).

Hingga kini polisi masih sulit dalam mengungkap kasus yang menyedot perhatian di tingkat nasional. Selain itu, polisi juga belum mengetahui motif pembunuhan tersebut.

Saladin menyebutkan, informasi dari masyarakat sangat penting untuk mempercepat terungkapnya kasus penculikan dan pembunuhan tersebut.

“Peran masyarakat sangat dibutuhkan agar kasus ini,” kata dia.

Polisi dan TNI menurunkan lebih 400 personel pasukan untuk menelusuri keberadaan belasan pria bersenjata yang telah menghabisi nyawa dua anggota intel Kodim Aceh Utara di Kecamatan Nisam Antara, awal pekan ini. Mereka menyisir sejumlah wilayah di Aceh Utara untuk menemukan kelompok bersenjata tersebut. Namun hingga kini belum ada titik terang mengenai keberadaan kelompok itu. []

GHAISAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.