Wednesday, April 24, 2024
spot_img

Ulama: Terorisme Haram

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Seorang Ulama Kharismatik Aceh, Tgk. Nurruzzahri Yahya mengatakan, aksi terorisme yang diidentiikan dilakukan oleh kelompok-kelompok Islam sekarang hukumnya haram.

“Segala tindakan terorisme yang zalim itu adalah tindakan yang dilarang dan diharamkan dalam Islam,” katanya dalam seminar ‘Teroris Merambah Aceh’ di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, Selasa (27/4).

Islam, kata dia, melarang segala bentuk anarkis, kekerasan, dan pembunuhan.

Salahnya pemahaman jihad, menurut ulama yang kerap disapa Waled Nu ini, telah memunculkan aksi terorisme.

Jihad dipahami oleh sebagian kelompok Islam yang dinyatakan radikal sekarang, dilandasi oleh kebencian, akibat salahnya pemahaman tentang jihad itu sendiri. Hal itu memunculkan aksi anarkisme dan kekerasan.

Menurutnya, jihad dalam Islam, harus dilakukan berjamaah. Ditangani oleh daulah atau pemerintah, manakala negara diserang oleh musuh Islam atau kafir.

Banyaknya kemungkaran yang terjadi dalam sebuah negeri, tak seharusnya diperangi dengan mengatasnamakan jihad. “Yang harus diperangkan adalah nafsu pada diri kita agar tidak ada amarah, kebencian,” kata Nuruzzahri.

Mencegah perbuatan mungkar bukan dengan memeranginya secara fisik saja tapi harus dimulai dari individu dan diri sendiri, dengan memahami ilmu agama dan memberi contoh yang baik kepada orang lain.  “Bukan dengan perang,” kata Waled Nu.

Menurutnya, jihad harus lahir dari iman dan kesucian hati.

Ia menyarankan agar pemerintah membuat muzakkarah ulama untuk meluruskan pemahaman jihad dan Islam yang kini sering disalahartikan.

Waled Nu meminta kaum muslim untuk mempelajari Islam secara benar agar tak terpengaruh dengan provokasi kelompok tertentu. Diminta juga memelajari ilmu tasauf agar mudah meredam amarah. []

Previous article
Next article
Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU