Thursday, April 25, 2024
spot_img

Siswa SMA 3 Tolak Perayaan Valentine

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Puluhan Pelajar Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Banda Aceh berunjuk rasa di Bundaran Simpang Lima, Banda Aceh, Kamis (14/2/2013). Dalam aksinya, mereka menolak Hari Valentine yang dirayakan saban 14 Februari.

Puluhan siswa SMA Negeri 3 Banda Aceh berunjuk rasa di Bundaran Simpang Lima, Banda Aceh, Kamis (14/2/2013). Mereka menyatakan menolak perayaan Hari Valentine yang dinilai bertentangan dengan syariat Islam. [Agus Setyadi/ACEHKITA.COM]
Puluhan siswa SMA Negeri 3 Banda Aceh berunjuk rasa di Bundaran Simpang Lima, Banda Aceh, Kamis (14/2/2013). Mereka menyatakan menolak perayaan Hari Valentine yang dinilai bertentangan dengan syariat Islam. [Agus Setyadi/ACEHKITA.COM]
Pantauan acehkita.com, aksi yang dimulai sekitar pukul 16.00 WIB itu berlangsung tertib meski tanpa pengawalan aparat kepolisian. Saat menggelar aksi tolak Valentine ini, pelajar SMAN 3 ini mengenakan atribut lengkap sekolah sehingga mendapat perhatian dari para pengguna jalan.

Selain berorasi, aksi yang digelar usai pulang sekolah ini juga dilakukan dengan membagi-bagikan selebaran yang bertuliskan “Valentine = No, Menutup Aurat = Yes” kepada para pengguna jalan. Dalam aksinya mereka juga membawakan sebuah sepantuk yang bertuliskan “Stop Valentine”.

Kooardinator Aksi Roid Ghozi, mengatakan, mereka menolak Valentine karena perayaan yang berdasarkan pada pesta jamuan bangsa Romawi Kuno setelah mereka masuk agama Nasrani (Kristen), maka berubah menjadi acara keagamaan yang dikaitkan dengan kematian St. Valentine.

“Valentine jelas-jelas bukan bersumber dari Islam melainkan bersumber dari rekaan fikiran manusia,” kata Roid.

Kini, jelas Roid, hari Valentine menjadi hari pencurahan kasih sayang lewat perzinaan yang dilakukan muda-mudi. “Itu jelas bertentangan dengan syariat Islam,” ujarnya. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU