Thursday, April 25, 2024
spot_img

Seekor Gajah Mati Akibat Keracunan

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Seekor gajah ditemukan mati di atas jalan di areal perkebunan kelapa sawit di Pegunungan Idieng, Desa Krueng Ayon, Kecamatan Sampoiniet, Aceh Jaya, Senin (30/4) sekitar pukul 1.45 dinihari. Gajah tersebut diduga mati akibat keracunan.

Seorang ranger dari Conservation Response Unit (CRU) Fauna-Flora International di Sampoiniet, Mukhtar, mengatakan, gajah betina beranak satu itu diperkirakan diracun oleh petugas perusahaan kepala sawit di sana.

Mukhtar menyebutkan, pihaknya sempat menyuntik obat-obatan ke dalam tubuh gajah betina berusia 18 tahun yang keracunan tersebut. Namun, gajah tersebut kemudian mati.

“Dari anusnya keluar usus dan darah. Badannya membiru dan sempat kita kasih obat dari CRU,” kata Mukhtar, Selasa (1/5).

Mukhtar menyebutkan, di kawasan itu selama ini sering terjadi konflik antara manusia dan gajah. Bahkan, gajah sering turun ke permukiman dan merusak perkebunan.

Lokasi gajah mati tersebut berada sekitar dua kilometer dari permukiman penduduk. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU