Wednesday, April 24, 2024
spot_img

Rektor Unsyiah & Unimal Dilantik

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas), Mohammad Nuh, melantik rektor Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Darni M Daud dan rektor Universitas Malikussaleh (Unimal), Apridar, untuk periode 2010-2014, di Gedung AAC Dayan Dawood, Darussalam Banda Aceh, Jumat (15/10).

Dalam amanatnya, Nuh berharap keduanya mampu meningkatkan mutu lulusan di universitas yang dipimpinnya. Perguruan Tinggi Negeri (PTN) diwajibkan memberikan kuota minimal 20 persen kursi yang ada untuk siswa dari kalangan tidak mampu, sesuai Peraturan Pemerintah nomor 66 tahun 2010.

 “Unsyiah dan Unimal diharapkan mampu member akses lebih dari 20 persen kepada mereka yang tidak mampu, anggap saja itu bagian dari zakat,” sebutnya.

PTN diminta mencari siswa miskin yang berprestasi di bidang akademik hingga ke wilayah pedalaman, untuk dikuliahkan. Ini untuk menyukseskan pemerataan pendidikan bagi seluruh rakyat.

Darni terpilih sebagai rektor Unsyiah untuk kali kedua. Dalam pemilihan tertutup pada Mei 2010, ia unggul telak dari lima lawannya. Sedang Apridar maju sebagai rektor Unimal, usai menang dipemilihan Juni 2010 di Kampus itu. Ia menggantikan Hadi Arifin.

Usai melantik kedua rektor, Mendiknas Mohammad Nuh mengadakan dialog terbuka dengan mahasiswa di ruang Flamboyan, AAC Dayan Dawood. Mahasiswa memintanya agar sering turun ke pedalaman, melihat realita pendidikan terjadi di negeri ini.

“Kalau bapak tidak melihat langsung, bapak tidak tahu bagaimana realita pendidikan di negeri ini, jadi sulit untuk memajukan pendidikan,” kata Nurul, seorang mahasiswa FKIP Unsyiah.

Di luar gedung AAC, sekitar 20 an mahasiswa berdemo, menuntut agar rektor tidak mengomersilkan pendidikan di Unsyiah dan harus mampu meningkatkan mutu pendidikan.[] 

Previous article
Next article
Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU