Friday, March 29, 2024
spot_img

PSAP Menang Telak

SIGLI | ACEHKITA.COM — Tim Divisi Utama PSAP Sigli menang telak dalam pertandingan uji coba dengan PSAU Aceh Utara, di Lapangan Blang Pase Sigli, Sabtu (31/10). PSAP membantai PSAU 3-0. Pun begitu, pertandingan yang disuguhkan PSAP menoton.

Amiruddin/ACEHKITA.COM
Amiruddin/ACEHKITA.COM
Kemenangan PSAP sudah diprediksikan sejak menit awal pertandingan. Pasalnya, anak besutan Kustiono lebih mendominasi pola permainan bila dibandingkan tim PSAU. Buktinya 15 menit pertandingan berlangsung, peyerang PSAP, Septa Rianto, mampu membobol gawang PSAU, Lhoksukon yang dikawal Nanda Pradana.

Gol kedua bagi PSAP diciptakan pada menit 40 babak pertama oleh pemain baru, Indra Gunawan, yang memanfaatkan umpan lambung dari Hendra Saputra. Tendangan kuat yang dilepaskan Hendra Saputra mental pada tangan penjaga gawang PSAU, yang kemudian dimanfaatkan oleh Indra Gunawan hingga membuahkan gol menjadi 2-0 bagi PSAP.

Pertandingan babak pertama membuat pola permainan anak-anak asuhan Syamsir kualahan meredam serangan pemain lawan, sehingga acap kali daerah pertahanan PSAU dibombardir anak-anak PSAP. Hingga turun minum, kedudukan tetap 2-0 bagi PSAP.

Memasuki babak kedua, sejumlah pemain lapisan pertama PSAP yang dikawal Wahyudi ditarik ke luar, untuk digantikan dengan pemain lapisan kedua yang dimotori Muammar. Kendati PSAP menerapkan pola permainan 3, 4, 3. Namun, permainan anak-anak PSAP tersebut dinilai banyak kalangan masih menoton.

Umpan dari kaki ke kaki belum mampu diperlihatkan. Kondisi ini dimanfaatkan tim lawan untuk merobek-robek gawang PSAP. Tetapi sigapnya Wahyudi membuat serangan lawan dapat dipatahkan, sehingga pada menint 88 usia pertandingan M. Ridwan berhasil mempersembahkan gol ketiga bagi PSAP.

Skor 3-0 bagi PSAP tersebut bertahan sampai peluit panjang ditiup sang pengadil tanda berakhirnya pertandingan. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU