Thursday, April 18, 2024
spot_img

Persiraja Mulai Gelar Latihan 8 Maret untuk Persiapan Piala Menpora 2021

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Persiraja Banda Aceh mengagendakan untuk kembali menggelar pemusatan latihan untuk persiapan tim menghadapi turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Latihan perdana usai libur panjang seiring dihentikannya kompetisi Liga 1 2020 itu direncanakan akan digelar mulai 8 Maret 2020 di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh.

“Kita mempertahankan pemain lokal (Indonesia) lama semuanya, dan pada 7 Maret akan kembali ke Banda Aceh. Latihan perdana akan dimulai pada 8 Maret 2021,” kata Presiden Klub Persiraja, Nazaruddin Dek Gam, Sabtu (27/2).

Dek Gam menyebut, Persiraja sudah memanggil seluruh pemainnya termasuk Miftahul Hamdi yang sedang TC Timnas. Karena pada 8 Maret nanti TC Timnas sudah selesai.

“Latihan di Banda Aceh nanti akan berlangsung 10 hari dan dipimpin oleh pelatih kepala, Hendri Susilo bersama staf kepelatihannya,” sebutnya.

Pada Piala Menpora 2021, kata Dek Gam, Persiraja juga akan memanfaatkan ajang pramusim tersebut sebagai ajang seleksi pemain asing untuk menatap kompetisi Liga 1 2021.

“Ada tiga pemain asing yang sudah menyatakan siap untuk trial di Persiraja saat Piala Menpora. Namun belum kita sebutkan namanya karena mereka masih di luar Indonesia, kita lihat dulu mereka (pemain asing) bisa masuk atau tidak ke Indonesia,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum Persiraja, Rahmat Djailani menambahkan bahwa dirinya sudah menyampaikan keputusan Presiden Persiraja tentang latihan tim kepada seluruh pemain.

“Pemain sudah sepakat semuanya untuk kembali memulai latihan bersama Persiraja awal Maret ini. Kita akan segera kirimkan tiket untuk pemain dan berkumpul di Banda Aceh,” kata Rahmat.

Piala Menpora 2021 digelar sebagai turnamen pemanasan sebelum ajang Liga 1 2021 digelar. Turnamen pramusim ini dipersiapakan untuk uji coba terhadap penerapan protokol kesehatan yang disiapkan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru.[]

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU