Tuesday, April 23, 2024
spot_img

Permintaan Perlengkapan Sekolah Meningkat

PIDIE JAYA | ACEHKITA.COM – Menjelang masuknya tahun ajaran baru, permintaan berbagai perlengkapan sekolah di Pidie Jaya meningkat drastis. Namun, lonjakan pembeli itu tak mempengaruhi harga jual. Barang yang paling diserbu pembeli adalah buku tulis dan pakaian seragam setara Sekolah Dasar.

“Untuk buku sendiri dalam minggu ini laku 100 hingga 200 pak per hari,” kata Nuruz Zahri, pedagang buku tulis di Pasar Ulee Gle, Pidie Jaya, Kamis (9/7). “Kalau hari-hari biasa tak sampai segitu. Sekarang omset kita dapat dari penjualan buku sekitar 1 juta sehari.”

Zahri memperkirakan, permintaan buku tulis akan terus meningkat hingga pekan depan saat siswa mulai sekolah kembali. “Biasanya saat itu anak SMA banyak yang beli,” sebutnya.

Meski permintaan meningkat, harga jual buku tulis masih seperti harga sebelumnya. “Masih pada kisaran 10 ribu hingga 30 ribu per pak, tergantung jenis dan halamannya,” ujar Zahri.

Hal sama terjadi pada pakaian seragam setara SD, yang kini diserbu orang tua murid untuk menyekolahkan anaknya. “Bisa dikatakan harganya masih standar, kisarannya hingga 50 ribu lah,” kata Wadi, pedagang pakaian di Pasar Ulee Gle.

Wadi mengaku mampu menjual 10 pasang pakaian seragam setara SD per hari. “Ini bisa dikatakan seperti fenomena musiman.” []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU