Thursday, April 25, 2024
spot_img

Nazaruddin Jangan Mengelak: Akbar Tandjung

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Akbar Tandjung meminta M. Nazaruddin, tersangka kasus suap pembangunan Wisma Atlet SEA Games Palembang, agar tidak mengelak. Ia harus memperjelas tudingan-tudingan terhadap sejumlah kalangan yang pernah dilontarkan semasa pelariannya.

“Jadi tidak boleh kemudian dia mengatakan bahwa ‘Saya serahkan sepenuhnya sekarang ini pada hukum’. Tidak bisa juga,” kata Akbar Tandjung di Banda Aceh, Ahad (21/8).

Menurut Akbar, kasus dugaan korupsi yang menimpa mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu harus bisa dituntaskan. Apalagi, semasa pelarian Nazaruddin kerap menyebut sejumlah nama. “Partai Golkar bertekad, masalah Nazaruddin harus diungkapkan sejelas-jelasnya,” ujar politisi yang akrab disapa Bang Akbar ini.

Nazaruddin menuding Ketua Umum Partai Demokrat terlibat dalam sejumlah kasus dugaan korupsi. Bahkan, Nazar mengaku menggelontorkan uang untuk pemenangan Anas pada Kongres Partai Demokrat tahun lalu. Saat itu, Anas berhadapan dengan Andi Mallarangeng, Menteri Pemuda dan Olahraga. Anas berkali-kali membantah tudingan Nazaruddin.

Dalam wawancara dengan jurnalis warga, Iwan Piliang, melalui jaringan Skype, Nazaruddin bahkan memperlihatkan flashdisk dan CD, yang diklaim berisi data keterlibatan Anas dalam politik uang dan dugaan korupsi. Namun, setelah ditangkap di Kolombia, Nazaruddin mengaku tak memiliki data seperti yang diperlihatkan di wawancara melalui jaringan Skype itu.

Nazaruddin resmi menjadi tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas dugaan korupsi lebih dari Rp6 triliun dalam sejumlah proyek, di antaranya pembangunan Wisma Atlet di Palembang dan pengadaan vaksin flu burung.

Menurut Akbar, Nazaruddin harus memperjelas tudingan-tudingan yang pernah dilontarkannya dulu. Dia harus bisa membuktikan omongannya. “Jadi hukum itu kan berdasarkan proses dan bukti-bukti. Bukti itulah nantinya yang akan menentukan putusan terhadap Nazaruddin,” kata Akbar. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU