Friday, March 29, 2024
spot_img

Kapolda: Tiga Pelaku Teror Masih Diburu

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Pihak Kepolisian Aceh masih memburu tiga orang yang diduga kuat terlibat dalam jaringan kelompok Dughok Cs. Polisi yakin, dalam waktu dekat ketiga orang tersebut bisa diringkus.

“(Masih ada) tiga lagi,” kata Kapolda Aceh Irjen Iskandar Hasan kepada wartawan usai pertemuan tertutup dengan Komisi III DPR-RI di Mapolda Aceh, jelang salat Jumat (20/4).

Menurut Kapolda, ketiga orang tersebut masih terus diburu agar polisi bisa mengungkap jejaring pelaku serangkaian teror bersenjata pada akhir 2011 dan awal 2012. Teror bersenjata itu menyebabkan 13 warga sipil tewas di Aceh Utara, Bireuen, Aceh Besar, dan Banda Aceh.

Iskandar Hasan mengaku yakin polisi mampu meringkus tiga orang ini. “Insya Allah kita bisa tangkap,” ujarnya.

Sebelumnya, polisi telah menangkap Ayah Banta dan M. Joni di Lhoksukon, Aceh Utara. Jauh sebelum kedua orang ini ditangkap, polisi juga telah meringkus enam orang lainnya di Lhong, Aceh Besar, dan Aceh Utara. Dalam sebuah penggerebekan di Desa Limpok, Aceh Besar, polisi menangkap satu orang dan satu lainnya tewas akibat pendarahan setelah terkena tembakan di kaki dan tangan. Yang meninggal bernama Maimun alias Lem Mun.

Kecuali Joni dan Zak, kesemua yang diduga pelaku teror itu ditahan di tahanan Badan Reserse dan Krimimal Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia di Jakarta.

Kapolda menyebutkan, kelompok ini menebar teror terhadap masyarakat. “Ini kelompok teror. Motifnya untuk membuat ketakutan. Bisa ketakutan untuk macam-macam, bisa nggak keluar rumah,” kata dia. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU