Saturday, April 20, 2024
spot_img

Irwandi Janji Bangun Rumah untuk Veteran

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Gubernur Aceh Irwandi Yusuf berjanji akan kembali mengalokasikan dana untuk pembangunan rumah sederhana yang diperuntukkan bagi para pejuang kemerdekaan Indonesia dan veteran. Program ini sempat terhenti pada tahun 2011.

“Tahun depan saya akan mengupayakan lagi untuk membangun rumah bagi veteran dan pejuang,” kata Irwandi di depan puluhan veteran dan keluarga pejuang kemerdekaan Indonesia di Anjong Mon Mata, Rabu (17/8).

Janji itu disampaikan Irwandi menjawab Ridwan Usman, perwakilan veteran dan pejuang, yang meminta Pemerintah Aceh kembali membangun rumah sederhana bagi para veteran dan pejuang kemerdekaan yang tersebar di Aceh. Menurut Ridwan Usman, banyak di antara pejuang yang hidup miskin.

“Kami berterimakasih Pemerintah Aceh telah memprogramkan pembangunan rumah duafa untuk veteran. Namun tahun ini ditiadakan. Kami merasa sangat kecewa, program yang bagus ini ditiadakan,” kata Ridwan Usman.

Irwandi mengaku tidak tahu alasan penghentian program pembangunan rumah sederhana bagi para pejuang kemerdekaan ini. “Saya tidak tahu kenapa ini berhenti. Mungkin pada saat pembahasan anggaran atau karena program JKA (Jaminan Kesehatan Aceh) yang membutuhkan banyak anggaran,” ujarnya.

Pun begitu, ia meminta agar veteran dan keluarga untuk tidak berkecil hati. Sebab, Irwandi berjanji pada 2012 program ini akan kembali dilanjutkan.

“Saya berharap dewan, di sini hadir wakil ketua DPRA, agar kalau ada usulan dari eksekutif, khususnya mengenai rumah bagi veteran, untuk diselamatkan,” kata dia.

Gubernur Irwandi dan Wakil Gubernur Muhammad Nazar akan mengakhiri tugasnya pada 8 Februari 2012. Baik Irwandi dan Nazar, kini menyatakan maju sebagai kandidat gubernur Aceh periode 2012-2017. Irwandi naik melalui jalur perseorangan dan Muhammad Nazar via jalur partai. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU