Thursday, March 28, 2024
spot_img

India Tuan Rumah F1 2011

CHENNAI | ACEHKITA.COM – India bakal menjadi tuan rumah F1 untuk pertama kalinya pada 2011. Rencana itu memang sudah ada di kepala bos Formula Satu Bernie Ecclestone, kendati hambatan termasuk kurang dukungan dari Menteri Olahraga India. Tapi dia yakin, India akan menjadi tuan rumah seperti yang direncanakan.

Kementerian Olahraga India menolak permintaan dari promotor lomba JPSK Sports yang menginginkan adanya dana 36,5 juta dolar dalam bentuk mata uang asing, sebagai persyaratan yang diminta pihak Adiminstrasi Formula Satu (FOA) yang bermarkas di Inggris.

“Kami menunggu sirkuit selesai dibangun,” kata Ecclestone kepada kantor berita India PTI, Rabu (2/9).

“Pondasinya baru akan diletakkan akhir Oktober. Saya akan berada di India untuk meletakkan pondasi batu pertama,” katanya.

“Perlombaan sudah lama ditunggu di sini. Tidak ada kekhawatiran tentang itu. Kontrak itu ditandatangani dahulu,” katanya.

Keinginan menyelenggarakan perlombaan F1 di India bangkit kembali setelah tim Force One India yang diperkuat pembalap dari Italia,

Fisichella, menempati urutan kedua pada perlombaan Belgia Grand Prix, Minggu, sehingga untuk pertama kalinya mendapatkan poin dari 30 perlombaan yang sudah diikuti tim itu.

Namun Menteri Olahraga India Manohar Singh Gill tetap dengan pendiriannya, menyatakan bahwa F1 merupakan pertunjukan mahal. “Itu merupakan pandangannya. Sisa dunia menganggap olahraga itu itu tetap sebagai olahraga,” kata Ecclestone.

India yang dikenal gila cabang olahraga kriket mulai merasa tertarik dengan cabang olahraga otomotif F1 ketika Narain Karthikeyan menjadi pembalap pertama India yang mengikuti perlombaan itu pada 2005.

Jutawan minuman Vijay Mallya membeli tim Spyker dua tahun lalu dan mengubah namanya menjadi Force India namun saat ini tidak ada pembalap India yang ikut berlaga. [dbs]

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU