Friday, April 19, 2024
spot_img

Festival Kopi Digelar Bulan Depan

JAKARTA | ACEHKITA.COM – Desas-desus Festival Kopi Internasional sudah lama terdengar. Program ini sejalan dengan agenda Visit Banda Aceh Year 2011 yang diselenggarakan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata serta Pemerintah Kota Banda Aceh. Festival yang sempat direncanakan Oktober, bergeser menjadi bulan depan.

Festival kopi ini sempat dijadwalkan pada bulan Oktober ini seperti yang sempat dirilis situs resmi http://bandaacehtourism.com, namun akhirnya ditunda dan akan siap gelar kembali pada November 2011.

Festival Kopi AcehKepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banda Aceh Reza Pahlevi menyebutkan festival kopi ini merupakan salah satu cara untuk mempromosikan kota Banda Aceh lewat kopi.

“Aceh Coffee Festival” itulah nama yang diambil kali ini dengan membawa tema “Kopi Aceh untuk Dunia”. Dalam acara tersebut, tidak hanya mengenalkan kopi Aceh secara umum, namun akan ada pula beberapa profil dan potensi Aceh dalam menghasilkan kopi seperti kopi Gayo Arabica, kopi Lamno serta kopi luwak yang saat ini sedang populer di penikmat kopi.

Jadi, tertarik untuk ikut dalam acara festival kopi ini? Jangan lupa catat tanggal mainnya 25-27 November yang bertempat di Taman Sari, Banda Aceh. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU