Thursday, March 28, 2024
spot_img

Fatin Putra Banna Wakili Aceh di Aqua Danone Cup

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Kompetisi pencarian bakat pesepakbola usia dini, Aqua Danone Nations Cup 2016, regional Aceh resmi berakhir kemarin. Hasilnya, SSB Fatin Putra Banna Bireuen berhasil menggondol juara dan berhak mewakili Aceh di ajang tingkat nasional yang akan berlangsung di Jakarta.

Fatin Putra Banna berhasil meraih predikat juara setelah mengalahkan SSB PTB Dewantara dengan skor 2-0 di partai final yang digelar di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Ahad (3/4/2016).

Memenangkan kompetisi regional, SSB Fatin Putra Banna berhak meraih tiket untuk mengikuti putaran final nasional Aqua DNC 2016 di Jakarta, Juli nanti.

Putaran Final Nasional merupakan babak puncak bagi para pemenang Final Regional untuk bertanding memperebutkan tiket dalam mewakili Indonesia pada Final Dunia DNC 2016 yang diselenggarakan pada Oktober mendatang di Perancis.

Brand Director Danone AQUA, Febby Intan, mengatakan, AQUADNC selalu meyakini bahwa potensi anak-anak Indonesia di dunia sepak bola, sungguh besar, begitu juga semangat mereka mewujudkan mimpi.

“Kami mengucapkan selamat bagi Juara Regional AQUADNC 2016 NAD. Jangan terlalu cepat berpuas diri karena perjuangan kalian belumlah berakhir. Terus fokus berlatih untuk menjadi lebih baik lagi dan jagalah kesehatan agar dapat bertanding dengan baik di Final Nasional AQUADNC 2016 di Jakarta. Sampai bertemu di  Jakarta Juli mendatang,” ujar Febby.

AQUADNC adalah festival sepak bola anak-anak U-12 terbesar di Indonesia yang merupakan bagian dari festival sepak bola internasional yang telah dianggap sebagai Piala Dunia untuk anak-anak, DNC. Danone AQUA secara konsisten menyelenggarakan AQUADNC selama 14 tahun dan festival ini telah melahirkan talenta-talenta muda yang berhasil mewujudkan mimpi menjadi pesepakbola profesional dan menjadi pilar-pilar utama sepakbola Indonesia di masa depan.
[]

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU