Friday, April 19, 2024
spot_img

Disperindag Akan Turunkan Tim: Kasus Sumur Gas

SIGLI | ACEHKITA.COM – Kepala bidang Pertambangan dan Energi Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Pidie Wardi Findani mengatakan akan berkoordinasi dengan Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Aceh terkait temuan sumur yang menyemburkan hawa gas beberapa waktu lalu.

“Kita akan cek dulu apakah ini benar gas atau tidak,” kata Wardi Findani kepada wartawan di Sigli, Senin (27/7). Ia dikonfirmasi soal temuan adanya sumur yang menyemburkan zat menyerupai gas di Desa Gampong Panton Bunot, Kecamatan Tiro/Truseb, Pidie, yang sempat membuat masyarakat kawasan itu heboh.

Wardi mengaku sudah turun bersama tim dari Dinas Perindag Pidie untuk mengetahui kebenaran informasi ini. Untuk menindaklanjuti temuan itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Aceh. Informasi awal, kata Wardi, gask itu muncul akibat gempabumi pada Desember 2004 lalu.

“Ini mesti ada tim ahli kita (yang) mempersiapkan untuk mengukur keberadaan gas di sana,” terang Wardi.

Sementara itu, Camat Tiro Jufrizal mengatakan, semburan itu ditemukan tak jauh dari jalan desa setempat. Tim dari Dinas Perindag pun sudah turun ke lokasi. []

Previous article
Next article
Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,400SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU