Thursday, April 25, 2024
spot_img

Bom Sisa Konflik Ditemukan Warga

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM – Warga Gampong Krueng Mak, Sibreh, Kecamatan Simpang Tiga, Aceh Besar, Kamis (26/5), pagi dihebohkan dengan penemuan bom diduga sisa konflik Aceh.

Chaideer Mahyuddin/ACEHKITA.COM
Chaideer Mahyuddin/ACEHKITA.COM
Bom itu mulanya ditemukan oleh Juliana, warga Krueng Mak di sebuah kebun kosong di sana. Ia lagi mencari daun melinjo (on mulieng) di kebun itu dan melihat besi berlilit kabel.

“Saya lapor ke abang,” kata Juliana.

Oleh abangnya, informasi diteruskan ke Polsek Simpang Tiga. Sejumlah warga dan polisi berdatangan ke lokasi temuan.

Tak lama kemudian, tim Jibom Gegana Brimob Daerah Aceh juga tiba di lokasi.

Menurut Zainuddin, Kepala Unit Jibom Brimobda Aceh, bom itu punya daya ledak tinggi dan sangat berbahaya.

Bom diduga peninggalan masa konflik itu memiliki berat 30 kilogram, panjang 50 centimeter dan berdiameter 10 centimeter.

Bom berbentuk besi karatan terlilit kabel. di dalamnya diduga kuat berisi paku pakuan, potongan baja, besi dan bahan tajam lainnya yang bisa membunuh kalau meledak.

Bom itu kini sudah diamankan gegana Brimobda Aceh. menurut mereka, dalam lima bulan terakhir, temuan bom hari ini adalah yang ke empat kalinya. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU