Tuesday, April 23, 2024
spot_img

Besok, Ratusan Buku Diserahkan ke Anak-anak Lambirah

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Sebanyak 250 buku telah berhasil dikumpulkan sehari menjelang penyerahan ke Taman Pendidikan Masyarakat (TPM) Tanyoe di Desa Lambirah, Sibreh, Aceh Besar.

Buku-buku tersebut terkumpul berkat gagasan one man one book untuk TPM Tanyoe yang digagas oleh sejumlah anggota Forum Lingkar Pena Aceh dan klub diskusi buku Kutubuku itu akan diserahkan esok hari, Selasa, 9 Agustus 2011.

Muhadzier M Salda, salah seorang penggagas one man one book dari Kutubuku menyebutkan buku yang sudah terkumpul berjumlah 250 eksamplar.

“Untuk sementara di sekretariat FLP sudah ada 138 judul buku dan 112 sudah berhasil dikumpulkan oleh teman-teman di Kutubuku,” sebut dia kepada acehkita.com, Senin (8/8).

Selain buku-buku bacaan, kata Muhadzier, juga ada buku tulis sebanyak 20 eksamplar.

“Ada buku bekas juga ada buku baru. Umumnya terdiri atas majalah, cerita anak, buku islami dan buku ilmiah lainnya,” ujar dia.

Menurut dia, gerakan one man one book itu merupakan tahap awal. “Ke depan rencananya kita juga akan mengajar di sana.”

Sementara Isni Wardaton, anggota FLP Aceh yang juga penggagas gerakan menyumbang buku untuk TPM Tanyoe di Lambirah mengatakan tidak menyangka kalau respon masyarakat terhadap gagasan one man one book itu di luar dugaannya.

“Alhamdulillah, yang niat awal bila terkumpul 20 buku saja kami siap main ke Lambirah, ternyata sekarang di sekretariat FLP Aceh saja sudah terkumpul 138 buku, dan itu masih ada yang berniat mengantar buku sebelum kami berangkat besok pagi,” kata dia.

“Semoga ke depan pengumpulan buku seperti ini bisa kita teruskan dan disalurkan kepada yang membutuhkan,” sebut Isni. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU