Thursday, April 25, 2024
spot_img

Benda Diduga Bom Hebohkan Warga Kajhu

BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Sebuah benda yang diduga bom ditemukan oleh petani yang sedang membajak sawah di Dusun Lambateung, Desa Kajhu, Baitussalam, Aceh Besar, Kamis (24/5). Penemuan ini sempat menghebohkan warga desa tersebut.

Kapolsek Baitussalam Ipda Budiman mengatakan benda yang diduga bom tersebut ditemukan warga yang sedang membajak sawah sekitar pukul 10.30 WIB. Benda tersebut memiliki panjang 60 sentimeter.

“Benda tersebut diduga bom. Saat ditemukan benda tersebut dibalut dengan karet,” kata Budiman saat dihubungi wartawan.

Budiman menambahkan, setelah ditemukan, warga yang bernama Habib melaporkan penemuan itu ke Polsek Baitussalam sekitar pukul 11.00.

Ia menjelaskan, setelah mendapat laporan dari warga, pihaknya langsung menuju ke tempat penemuan. Sekitar pukul 11.30 tim gegana Polda Aceh tiba di lokasi untuk mengamankan benda misterius tersebut.

“Belum bisa dipastikan apakah benda itu bom atau bukan. Saat ini benda tersebut sudah dibawa oleh tim jihandak,” tambahnya.

Budiman mengimbau kepada masyakat untuk segera melapor ke pihak kepolisian jika menemukan benda mencurigakan. []

Redaksi
Redaksihttp://www.acehkita.com
ACEHKITA.COM hadir sejak 19 Juli 2003. Kami bisa dihubungi via @acehkita, redaksi[at]acehkita[dot]com

Baca Tulisan Lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansLike
21,903FollowersFollow
24,500SubscribersSubscribe
- Advertisement -

TERBARU